Nasib Pangan Lokal di Hari Lebaran
\
Beberapa bulan yang lalu, ketika Kabinet Kerja masih baru gres, terdengar kabar adanya anjuran untuk tidak menyajikan makanan impor setiap kegiatan pemerintah daerah (“Menteri Haramkan Makanan Impor Di Acara Pemerintah” 2015). Tidak terlihat adanya respons positif yang memadai maupun kontroversi atas titah ini. Setidaknya, saya tidak melihat reaksi tersebut diberitakan.